Polresta Denpasar Temukan IPhone Curian di Jasa Pengiriman Barang

SERGAP.CO.ID

DENPASAR BALI, || Zoe Gracia, 18, perempuan asal Amerika Serikat korban pencurian IPhone usai melapor di Polsek Kuta Selatan. Respons cepat aparat unit Reskrim Polsek Kuta Selatan mendapat pujian dari Zoe Gracia, 18, yang melaporkan kehilangan IPhone saat berada di bar Single Fin di Desa Pecatu, Kuta Selatan, Badung, Minggu (13/11) sekitar pukul 00.00 Wita. Pasalnya, tak lama setelah membuat laporan, petugas berhasil menemukan IPhone tersebut di salah satu jasa pengiriman barang.

Bacaan Lainnya

Kasi Humas Polresta Denpasar, Iptu Ketut Sukadi, dalam keterangan persnya, Selasa (15/11) mengungkap, Zoe melaporkan kehilangan Iphone 11 di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polsek Kuta Selatan. HP itu hilang saat korban bersama beberapa temannya sedang berada di bar Single Fin di Desa Pecatu, Kuta Selatan, Badung, Minggu (13/11) sekitar pukul 00.00 Wita.

Menurut keterangan korban, sebelum diketahui hilang, HP tersebut di simpan dalam tas. Tas tersebut ditinggal korban berdansa bersama temannya. Selesai berdansa, korban tidak menemukan lagi HP tersebut. Sementara tasnya dalam posisi terbuka. Tak Terima dengan kejadian itu, korban langsung lapor polisi.

Pada saat korban melapor dilayani oleh anggota SPKT Polsek Kuta Selatan, Aiptu Ida Bagus Nyoman Dana. Petugas SPKT coba melakukan pelacakan keberadaan HP tersebut. Diketahui HP itu berada di gudang jasa pengiriman barang di jalan Pondok Indah, Pemecutan Kaja, Denpasar Utara.

“Setelah melakukan koordinasi dengan pihak Jasa pengiriman, khususnya kepala gudang akhirnya kami di bantu untuk mencari HP korban dengan mengecek paket yang akan di kirim. Akhirnya HP ini ditemukan. HP itu dipastikan milik pelapor, karena dia berhasil membuka kuncinya dengan mudah,” ungkap Iptu Ketut Sukadi.

Iptu Ketut Sukadi mengatakan respons cepat tersebut merupakan salah satu respons cepat Kepolisian dalam menerima laporan pengaduan masyarakat, “Untuk saat ini laporan tersebut sedang ditangani dan dilakukan penyelidikan oleh Unit Reskim Polsek Kuta Selatan. Pelaku masih dalam penyelidikan,” tandas Iptu Ketut Sukadi.

(**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.