SERGAP.CO.ID
JAKARTA, || Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus Mayjen TNI Iwan Setiawan, S.E.,M.M. secara resmi membuka Kejuaraan Nasional Pacuan Kuda Danjen Kopassus Cup Nusantara Derby 2022 – Round Two, di Lapangan Pacuan Kuda Tegal Waton Kab. Semarang, Minggu (25/9/2022).
Kejuaraan Nasional Pacuan Kuda Danjen Kopassus Cup Nusantara Derby 2022 – Round Two merupakan lanjutan dari Nusantara Derby – Round One yang telah dilaksanakan di Pangandaran, Jawa Barat pada bulan Juli Tahun 2022.
Kejuaraan ini merupakan kerja sama Grup 2 Kopassus dengan Komunitas Pacuan Kuda Indonesia dan IHRC (Indonesia Horce Racing Community) serta seluruh sponsorship.
Danjen mengatakan Kejuaraan Nasional Pacuan Kuda ini adalah salah satu bentuk program Pembinaan Teritorial yang dilaksanakan oleh Kopassus dan juga merupakan bentuk apresiasi secara langsung terhadap prestasi atlet-atlet pacuan kuda di Indonesia.
“Besar harapan saya, dapat mencari bibit atlet pacuan kuda dan melatih kuda pacu dari seluruh Indonesia yang berpotensi untuk dapat berprestasi sampai dengan tingkat Internasional dan diharapkan dapat menarik peminat dan penggemar olahraga berkuda di Indonesia,” ujar Danjen.
Selanjutnya Danjen berharap ke depan Kopassus bisa turut serta menyelenggarakan lomba pacuan kuda dalam rangka HUT Kopassus tiap tahunnya.
Selain itu terdapat 10 kontingen yang mengikuti kejuaraan ini tediri dari beberapa provinsi seperti Sumatera Barat, Lampung, Jawa Barat, Jakarta, Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Barat serta mengikutsertakan 122 ekor kuda yang dipersiapkan selama 1 bulan oleh Personel Kopassus dibantu oleh masyarakat sebagai wujud implementasi kemanunggalan TNI dengan Rakyat.
Kejuaraan Nasional Pacuan Kuda Danjen Kopassus Cup Nusantara Derby 2022 – Round Two Terbagi dalam 10 kelas Pacuan Utama dan 8 kelas Pacuan tambahan dengan total hadiah sebesar 370 juta rupiah, yaitu :
Pacuan Utama
a. Kelas A terbuka 2200 Meter
b. Kelas A Sprint terbuka 1300 Meter
c. Kelas B 1800 Meter
d. Kelas B Sprint 1200 Meter
e. Kelas C 1600 Meter
f. Kelas C Sprint 1100 Meter
g. Kelas D 1400 Meter
h. Kelas D Sprint 1000 Meter
i. Kelas E 1200 Meter
j. Kelas F 1000 Meter
Juga ada Pacuan Tambahan :
a. Kelas Non Finalis 1400 Meter
b. Kelas calon Derby 1200 Meter
c. Kelas Calon Remaja 1200 Meter
d. Kelas 3 Tahun KPI 1000 Meter
e. Kelas G 1000 Meter
f. Kelas H
g. Kelas I
h. Kelas J
Untuk diketahui kegiatan Lomba Pacuan Kuda, juga digelar Lomba Foto dan Video bertemakan kegiatan lomba tersebut.
Turut hadir dalam acara pembukaan Kejuaraan Pacuan Kuda Piala Danjen Kopassus diantaranya Kasdam IV/Dip, Wakapolda Jawa Tengah, dan Pejabat Daerah setempat, Pamen Ahli Kopassus, Para Asisten Kopassus, Dangrup-2 Kopassus.
( Red)