SDN Pucung IV Melakukan Kemah Untuk Memperingati HUT RI ke-77 juga HUT Pramuka ke-61

SERGAP.CO.ID

KAB. KARAWANG, || Untuk mendidik murid tidak cukup dengan ilmu pengetahuan saja, akan tetapi juga perlu melatih kedisiplinan, kreatif, berinovatif serta bisa berinteraksi dengan lingkungan sekitar, Jumat 12/08/22.

Bacaan Lainnya

Salah satu yang dilakukan guru dilingkungan Sekolah Dasar Negeri (SDN) Pucung IV Kecamatan Kotabaru Kabupaten Karawang melatih murid disiplin, kreatif, berinovatif serta berinteraksi dengan lingkungan mengadakan kegiatan ekstra kurikuler Pramuka.

Dalam memperingati HUT RI ke-77 juga HUT Pramuka ke-61 murid SDN Pucung IV mengikuti kegiatan ekstra kurikuler Pramuka, hari ini melakukan perkemahan dilapangan lahan kosong  Desa Pangulah Utara  Kecamatan Kotabaru  Kabupaten Karawang.

Saat perkemahan berlangsung, murid melakukan berbagai kegiatan, rangkaian kegiatan yang dilakukan adalah dilatih cara memasang tenda, Shalat berjamaah, masak memasak, Pantun Pramuka, atraksi dalam Pramuka dan permainan Pramuka.

Dalam kegiatan ini juga diajari tentang sandi kotak, Morse, Satya Pramuka, tepuk Pramuka, lagu Pramuka, gelombang kanan dan jepitan kayu, ketangkasan, kemandirian, skiil sport, kemudian akan di adakan acara api unggun.

Kepsek SDN IV Pucung bersama pembina dan guru lainnya memfasilitasi dalam kegiatan tersebut, mulai dari persiapan pemberangkatan, pelaksanaan juga mendampingi siang dan malam selama kegiatan berlangsung.

Nunung Sukarsih S. Pd Kepala Sekolah SDN IV Pucung  menyampaikan saat ditemui wartawan Sergap. Co. Id , “Kami bersama pembina Pramuka disini, dengan diadakan perkemahan ini saya berharap adek adek sebagai Penggalang Ramu bisa lebih disiplin, kreatif, bisa bekerja sama dan bersosilisasi dengan teman teman lainnya, dengan berkemah anak-anak bisa berinteraksi dengan lingkungan, bisa kreatif bahkan mereka akan mengerti arti kebersamaan, sehingga mereka peduli dengan lingkungan, dengan mengikuti Pramuka akan mengajari anak-anak untuk disiplin, kreatif, mandiri dan berjiwa nasionalis nantinya,” ucapnya.

Nunung  menambahkan, kalau kemah ini dengan maksud dan tujuannya adalah:

  1. Untuk meningkatkan mutu Gerakan Pramuka dalam rangka revilitasi Pramuka.
  2. Untuk memotivasi pembina disetiap Gugus depan (GUDEP).
  3. Mengamalkan nilai nilai luhur perjuangan yang berdasarkan Pancasila dan UUD ’45.
  4. Meningkatkan rasa tanggung jawab terhadap diri sendiri, keluarga, masyarakat, bangsa dan negara.
  5. Realisasi program kegiatan Gerakan Pramuka tingkat kwartir ranting,” pungkasnya.

(Liputan : Ahmad Z)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *