Polres Muara Enim Gelar Oprasi Patuh musi 2022

Polres Muara Enim Gelar Oprasi Patuh musi 2022

SERGAP.CO.ID

MUARA ENIM, || Dalam rangka meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, Polres Muara Enim menggelar Operasi Patuh Musi 2022.

Bacaan Lainnya

Kapolres Muara Enim AKBP Aris Rusdiyanto, S.I.K., M.Si. mengatakan, Operasi Patuh 2022 digelar secara serentak di seluruh Indonesia selama 14 hari, mulai dari 13 s.d. 26 Juni 2022, dengan melibatkan personil gabungan dari TNI, Dishub dan Satpol PP.

“Adapun target operasi adalah orang, lokasi, barang/benda dan kegiatan secara tematik sesuai dengan karakteristik di wilayah masing-masing,” kata Aris saat membacakan amanat tertulis Kapolda Sumsel, pada Apel Gelar Pasukan Ops Patuh Musi 2022 Polres Muara Enim, di Lapangan Apel Polres Muara Enim, Senin (13/6/2022).

Aris menyampaikan, cara bertindak operasi patuh tahun ini berbeda dari tahun sebelumnya.

“Di mana pada operasi patuh tahun ini mengedepankan giat edukatif dan persuasif serta humanis, dan didukung gakkum secara elektronik/teguran dengan melaksanakan penegakan hukum terhadap tujuh prioritas pelanggaran,” ujarnya.

Adapun tujuh prioritas pelanggaran yang akan ditindak yaitu:

  1. Pengemudi/Pengendara kendaraan bermotor yang menggunakan ponsel pada saat berkendara;
  2. Pengemudi/Pengendara kendaraan bermotor yang masih di bawah umur;
  3. Pengemudi/Pengendara sepeda motor yang berboncengan lebih dari 1 orang;
  4. Pengemudi/Pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm SNI dan Pengemudi?Pengendara kendaraan bermotor yang tidak menggunakan safety belt;
  5. Pengemudi/Pengendara kendaraan bermotor dalam pengaruh/mengonsumsi alkohol;
  6. Pengemudi/Pengendara kendaraan bermotor yang melawan arus;
  7. Pengemudi/Pengendara kendaraan bermotor yang melebihi batas kecepatan.

“Dengan dilaksanakannya Operasi Patuh Musi 2022, diharapkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas akan meningkat serta turunnya angka pelanggaran maupun fatalitas korban kecelakaan lalu lintas,” ujar Kapolres.

Kapolres pun mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Muara Enim untuk bersama-sama lebih tertib berlalu lintas.

“Siapkan semuanya, kendaraan fisik, surat-surat, taati aturan-aturan yang ada selama berlalu lintas, sehingga kita bersama bisa menyelamatkan anak bangsa,” pungkasnya.

(Herman Sergap)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.