Pemkab Karawang Gelar Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa 2022

Pemkab Karawang Gelar Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa 2022

SERGAP.CO.ID

KAB. KARAWANG, || Seluruh kepala desa  yang tersebar di 30 kecamatan pada Kabupaten Karawang mengikuti Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa Tahun 2022 pada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang. Workshop tersebut dilaksanakan di Gedung Aula Husni Hamid Pemda Karawang pada Kamis (21/4/2022).

Bacaan Lainnya

Workshop ini merupakan kolaborasi pengawasan desa dari Inspektorat Jenderal (Itjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan Pembangunan (BPKP) dan Inspektorat Daerah yang mengusung tema ‘Pengelolaan Dana Desa yang Cepat, Tepat, dan Terpadu Sebagai Upaya Penanganan Dampak Ekonomi Covid-19’.

Laporan Ketua Panitia penyelenggaraan workshop disampaikan oleh Koordinator Pengawasan Bidang Akuntabilitas Keuangan Daerah BPKP Provinsi Jawa Barat, Jaya Rahmad, sekaligus membuka perhelatan acara tersebut.

Workshop tersebut diisi oleh empat pemateri yang diantaranya yakni, Anggota Komisi XI DPR RI, Puteri Anetta Komaruddin, Perwakilan BPKP Provinsi Jawa Barat, Mulyana, Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Pemerintahan Desa Kemendagri, Kepala Kanwil DJPB Provinsi Jawa Barat, Ihram, dan dimoderatori oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Karawang, H. Acep Jamhuri.

Jaya Rahmad dalam sambutannya mengatakan, tujuan dari worshop ini untuk pembinaan dan pembekalan bagi semua penyelenggara pemerintahan desa di Kabupaten Karawang agar lebih tertib, transparan, akuntabel dalam pengelolaan keuangan dan pembangunan desa.

“Tentu ini sangat berguna untuk pembangunan dan masyarakat desa, secara otomatis tercipta pemerintah terbuka di Kabupaten Karawang,” ujarnya.

Dia berharap agar semua peserta worshop dapat menyerap materi yang akan disampaikan oleh narasumber. Kedepannya agar lebih mampu dalam mengelola keuangan dengan baik, tertib, transparan dan akutabel.

“Syukur Alhamdulillah kita panjatkan kepada Allah SWT, karena setelah dua tahun kita tidak melaksanakan Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa ini bisa dilaksanakan secara langsung. Kami berharap, kepada seluruh peserta unutk dapat menyerap materi yang akan disampaikan oleh empat narasumber kita agar kedepannya bisa memberikan dampak yang baik bagi masyarakat,” ungkapnya. 

(Liputan : Ahmad Z)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.