Polsek Pasawahan Polres Kuningan Polda Jabar IPTU Dadang Suprayogi S H., Melakukan Patroli Ngabuburit

Polsek Pasawahan Polres Kuningan Polda Jabar IPTU Dadang Suprayogi S H., Melakukan Patroli Ngabuburit

SERGAP.CO.ID

KAB. KUNINGAN, || Jajaran aparat keamanan dari Kepolisan Polsek Pasawahan Polres Kuningan Polda Jabar IPTU Dadang Suprayogi S H., melakukan patroli ngabuburit ke sejumlah lokasi saat bulan Ramadhan.

Bacaan Lainnya

Dalam rangka kegiatan patroli tersebut petugas meminta masyarakat untuk tidak berkerumun dan nongkrong pada saat ngabuburit. Hal itu dilakukan dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19.

Salah satunya di wilayah desa Pasawahan dan desa Ciwiru Kecamatan Pasawahan kabupaten Kuningan, di bulan Ramadhan jalan yang kanan kirinya persawahan dan ini banyak sekali warga berkumpul sambil menunggu datangnya waktu maghrib.

Kapolres Kuningan AKBP Dhany Aryanda S.I.K., melalui Kapolsek Pasawahan IPTU Dadang Suprayogi S.H., mengatakan pihak kepolisian tidak melarang warga untuk ngabuburit. Namun petugas hanya menekankan agar waga tetap mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19, Kamis (7/4/2022).

“Kita mengimbau kepada masyarakat supaya tetap memakai Masker, menjaga jarak dan tidak membuat kerumunan. Kita juga menghimbau warga untuk segera kembali ke rumah masing-masing,” ujar Kapolsek.

Kapolsek menambahkan patroli menjelang maghrib tersebut dilakukan setiap hari selama bulan Ramadhan, Sasaranya adalah sejumlah titik-titik keramaian warga berburu takjil dan ngabuburit. Seperti di sekitar tempat-tempat wisata dan beberapa titik lainnya yang disinyalir banyak warga berkerumun.

“Kita patroli, mobile memberi imbauan agar masyarakat cukup beli kebutuhan untuk buka puasa lalu pulang, tak jalan-jalan dan bergerombol,” tegas IPTU Dadang Suprayogi.

(Agus M)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.