SERGAP.CO.ID
CIREBON, || Dengan berakhirnya masa bakti pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Jami Syarif Hidayatullah Kelurahan Babakan mengadakan pemilihan kepengurusan yang baru untuk masa bhakti 2022–2026.
Pemilihan ini dilangsungkan di Masjid Jami Syarif Hidayatullah Kelurahan Babakan Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon, Sabtu malam Minggu (19/12/2021).
Pemilihan Ketua DKM dihadiri Lurah Babakan Ahmad Syifa S.STP., Lembaga Kelurahan, RW, RT, Imam Mushollah, serta jama’ah Masjid Jami Syarif Hidayatullah.

Menurut Ketua Panitia Afdoli S.Pd.I, dilaksanakannya pemilihan ini untuk mencari ketua DKM yang baru dikarenakan masa jabatan ketua lama telah habis
“Pemilihan dilakukan dengan sistim demokrasi, yang diikuti dua kandidat calon Ketua. Hasil dari pemilihan Ketua DKM yakni Ustad Mulyana memperoleh 27 suara, sementara Ustad Kohab memperoleh 24 suara,” jelasnya.
“Alhamdulillah berlangsung sesuai dengan apa yang direncanakan dan saya ucapkan selamat kepada Ustad Mulyana yang terpilih menjadi ketua baru. Semoga ketua yang baru bisa menjalankan tugasnya dengan amanah ” ujarnya.
Sementara itu, Ketua DKM terpilih Ustad Mulyana mengatakan, sangat berterima kasih kepada ketua panitia, tokoh agama dan jamaah Masjid Syarif Hidayatullah yang telah memberikan kepercayaan untuk menjabat sebagai Ketua DKM.
“Apa yang menjadi program DKM nanti saya meminta dukungan dan support dari semua jamaah dan akan berkoordinasi dengan Pemerintah Kelurahan Babakan maupun pengurus masjid,” ungkapnya.
“Saya selaku ketua terpilih berkomitmen untuk menjalankan program dan memberikan pelayanan yang terbaik dan akan bekerja dengan tulus demi tercapainya kemakmuran jamaah Masjid Jami Syarif Hidayatullah,” pungkasnya.
Lurah Babakan Ahmad Syifa S.STP menambahkan, Musyawarah pemilihan Ketua DKM dapat terlaksana dengan baik dan terpilih Ustad Maulana sebagai ketua DKM periode 2022-2026, Jama’ah Masjid Jami Syarif Hidayatullah meyakini ketua terpilih dapat menjalankan amanah dengan baik sehingga membawa kemakmuran Masjid Jami Syarif Hidayatullah.
“Ada beberapa harapan Jama’ah Masjid Jami Syarif Hidayatullah yaitu dapat membawa kesejukan, mengayomi dan menyerap aspirasi kemajemukan umat. Terima kasih kepada kepengurusan DKM sebelumnya dan terima kasih kepada ketua panitia pemilihan DKM yang sudah sukses menggelar acara ini,” pungkasnya.
(Agus S)