SERGAP.CO.ID
MAJALENGKA, || Propam Polres Majalengka kembali menggelar ops Penegakan, Ketertiban dan Disiplin (Gaktiblin) terhadap anggota di Polsek Jajaran, Kali ini Gaktiblin di Polsek Jalur Selatan. Jumat (8/10/2021) pagi.
Kegiatan tersebut dipimpin Kasi Propam Polres Majalengka yang diwakili AIPDA Dani dengan melibatkan lima Personil Propam.
Gaktiblin yang dilakukan oleh Propam Polres Majalengka ke Polsek Jajaran kali ini di Polsek Maja, Banjaran, Talaga dan Cikijing, Gaktiblin dilakukan sebagai kontrol dan pengawasan serta penegakkan disiplin terhadap anggota Polri jajaran Polres Majalengka, Ungkap Aipda Dani.
Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kasi Propam IPTU Nana Suhana mengatakan operasi ini dilakukan untuk memantau langsung anggota Polsek Jajaran, baik dari Pemeriksaan Senpi, sikap, tata rambut, pakaian, atribut, kartu anggota serta kelengkapan SIM dan STNK maupun KTP.
“Tujuan dari pemeriksaan itu dilakukan guna meningkatkan kedisiplinan anggota Polri khususnya pada hari ini di Polsek Polsek Maja, Banjaran, Talaga dan Cikijing, dan untuk Polsek lainnya akan kami lakukan hal yang sama, ” ujarnya.
Ia pun berpesan kepada personil agar menjauhkan diri dari hal-hal yang tidak berkenan terhadap aturan yang berkaitan dengan kedisiplinan termaksud kinerja yang bertanggung jawab.
“Saya tegaskan kepada anggota polsek Jajaran agar menghindari hal-hal yang dapat merusak dan melanggar aturan, apalagi yang berkaitan dengan kedisiplinan kinerja, ” tegas Kasi Propam IPTU Nana Suhana.
(Emma)