Kejuaraan Menembak Kapolres Cup Pessel di Mulai

SERGAP.CO.ID

PESISIR SELATAN, – Pengurus Cabang Persatuan Penembak Indonesia (Perbakin) Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) resmi membuka kejuaraan menembak Kapolres Cup, di lapangan tembak Hannah Hotel Syariah Painan, Sabtu (27/3).

Bacaan Lainnya

Ketua Umum Pengcab Perbakin Pessel, AKBP Sri Wibowo, S.ik, di dampingi Kasat Binmas Polres Pessel, selaku Ketua Satu Perbakin, serta Elman Junaidi, Sekretaris Perbakin Pessel, mengatakan, banyak hal positif yang dapat diambil melalui kegiatan menembak, tidak hanya mencapai sasaran atau target dengan tepat. Lebih dari itu, juga melatih kemampuan diri lebih baik serta menjunjung tinggi sportivitas.

” Selain itu, kita juga harus mengakui kekuatan lawan dan menganalisa kelemahan diri sendiri. Seterusnya mampu mengasah kemampuan untuk lebih baik ke depan,” ujarnya.

Sri Wibowo mengatakan, kegiatan yang diselenggarakan Perbakin Pessel juga bertujuan untuk menjaring atlet-atlet baru. Dengan harapan nantinya bisa ikut berkompetisi ke tingkatan lebih tinggi yang dapat mengharumkan nama daerah.

” Lomba menembak ini, juga bertujuan untuk menjaring atlet-atlet baru di Pessel, ke depan tentunya bisa berkompetisi secara matang,”ulasnya.

Kejuaraan menembak itu diselenggarakan selama dua hari, Sabtu dan Minggu atau 27-28 Maret 202, terdiri dari kelas Junior dan Senior Benchrest 25 meter.

Pemenang dari kejuaraan menembak akan diberikan kepada tiga orang pemenang. Pemenang satu, diberikan hadiah uang tunai sebesar Rp1.500.000. Pemenang kedua, Rp1.000.000 dan pemenang ketiga mendapatkan uang tunai sebesar Rp500.000.

Di samping itu, juga terdapat sejumlah doorprize yang akan diberikan kepada peserta kejuaraan menembak berupa alat kelengkapan menembak seperti teropong dan lainnya.

Pembukaan kegiatan kejuaraan menembak Kapolres Cup itu dihadiri oleh Wakil Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Perbakin Sumbar, Kombes Pol Jhoni Saroto, Wakil Bupati Rudi Hariyansyah serta Plt Ketua Koni Pessel M Husni.

(WH)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.