SERGAP.CO.ID
KARAWANG,- Rutilahu merupakan salah satu kegiatan penanganan fakir miskin dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas tempat tinggal fakir miskin melalui perbaikan/rehabilitasi kondisi rumah tidak layak huni dengan prioritas atap, lantai, dan dinding serta fasilitas MCK.
Rutilahu dilaksanakan dalam satu kelompok dengan semangat kebersamaan, kegotongroyongan, dan nilai kesetiakawanan sosial masyarakat.
Penanganan Fakir Miskin adalah upaya yang terarah, terpadu, dan berkelanjutan yang dilakukan Pemerintah, Pemerintah Daerah, dan/atau masyarakat dalam bentuk kebijakan, program, kegiatan pemberdayaan, pendampingan, serta fasilitasi untuk memenuhi kebutuhan dasar setiap warga negara.
TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Tahun Anggaran 2021 Kodim 0604/Karawang, laksanakan program Pembangunan Rutilahu milik Ibu Saeni Dusun Neglasari Rt 02 Rw 04 Desa Sedari Kecamatan Cibuaya Kabupaten Karawang.
Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo menjelaskan banyak orang yang layak untuk dibantu, tapi terkendala regulasi.
“Dalam Program TMMD ini sebenarnya masih banyak yang layak dibantu, tapi karena terhalang regulasi jadi kita tidak bisa mengangkat mereka, Seperti Ibu Saeni, beliau berhak menerima bantuan karena keadaannya tidak mampu,” ujarnya.
“Kita harus ada upaya kerjasama daerah tingkat 2, provinsi dan pusat bagaimana yang benar-benar tidak mampu ini ada solusi untuk membantu mereka,” ungkapnya.
Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo menambahkan, ada beberapa regulasi yang berhak mendapatkan Rutilahu. “Yang pasti pertama bagi mereka yang tidak mempunyai rumah yang layak secara PHBS dan struktur rumah yang layak. Dan rata-rata yang tidak punya tanah rumahnya asal-asalan.
“Ini menjadi PR bagi kita bersama, ini ada yang lebih miskin yang terbiarkan karena aturan regulasi, ini harus ada solusi,” imbuhnya.
“Anggota Satgas TMMD 110 Kodim 0604/Karawang, Babinsa Desa Cicinde Utara Serda Tamrudin Sedang melaksanakan Monitoring/Membantu Pemasangan Keramik Teras Depan Rumah Rutilahu Rumah Milik Ibu Seni Di Dusun Neglasari,” tutur Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo.
Dalam pemasangan Keramik Teras Depan rumah milik Ibu Saeni, Anggota Satgas TMMD dibantu oleh Masyarakat dan Ketua Rt Dusun Neglasari.
“Pembangunan Rutilahu milik Ibu Saeni sendiri sudah Mencapai 80 persen,” tutup Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo.
(Ahmad)