Kekompakan Komunitas Driver Saba Paran (KDSP) Patut Dijadikan Contoh

SERGAP. CO. ID

CIREBON,- Komunitas driver Saba Paran Kabupaten Cirebon kompak ketika anggotanya sedang tertimpa musibah, di ketuai oleh Hidayat menyambangi salah satu anggota nya yang sedang tertimpa musibah kecelakaan lalulintas tunggal, Kamis (11/03/2021).

Bacaan Lainnya

Kecelakaan tersebut berada di jalan tol kilometer 146 daerah cikeduk Indramayu provinsi Jawa barat, mereka sangat antusias dan secara sukarela membantu rekan nya yang tertimpa musibah. Selain menyemangati sebagian anggotanya ikut memberikan sumbangsih baik itu materi maupun tenaga membantu rekannya tersebut.

Aris salah satu anggota KDSP (Komunitas driver Saba Paran) ini merasa terharu rekan rekannya sigap dalam membantu di lokasi kejadian tersebut, dan berterima kasih kepada rekan rekan nya yang sudah datang membantu.

Ketua KDSP (Komunitas driver Saba Paran) meminta kepada pengurus perusahaan agar biaya kerugian yang di sebabkan oleh kecelakaan sang pengemudi/Driver tidak di bebankan penuh atau di beratkan biaya tersebut.

Menurutnya lagi kecelakaan ini pun tidak sepenuhnya di sebabkan oleh pengemudi di karenakan mereka di kejar target oleh pihak perusahaan jasa angkutan nya, semoga pengurus perusahaan dapat bersikap adil dan bijak. Toh selama ini kami pengemudi tidak pernah merasakan bantuan dari pihak perusahaan ketika kami tidak berangkat dan di masa pandemi ini.

(M. Syukri)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *