Danrem 062/Tn Membuka Latihan Penanggulangan Bencana Alam

SERGAP.CO.ID

BANJAR PATROMAN, – Danrem 062/Tn Kolonel Inf Muhamad Muchidin.S.Sos didampingi Kasi Kedaruratan BPBP Provinsi Jabar Bpk Budi Awai M.T.,S.T. membuka sekaligus memberikan briefing kepada pelaku dan penyelenggara Latihan Penanggulangan Bencana alam di Gedung Sport Center Banjarpatroman Senin 16/11/2020.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya Danrem 062/Tn menyampaikan Latihan Penanggulangan Bencana Alam yang akan dilaksanakan selama 5 hari dan melibatkan 375 personel Prajurit Jajaran Korem 062/Tn, serta akan diberikan materi latihan berupa teori dan praktik.

Latihan ini merupakan upaya antisipasi sedini mungkin terhadap kemungkinan terjadinya potensi bencana alam di Wilayah Korem 062/Tarumanagara.

Wilayah Priangan Timur tergolong berpotensi terjadinya bencana alam seperti tanah longsor, banjir, puting beliung , tsunami dan gempa bumi, karena wilayah kita terletak pada zona ring of fire.

Latihan penanggulangam bencana yang akan kita laksanakan dengan tujuan, untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan satuan teritorial dalam prosedur hubungan Komandan dan Staf dalam merencanakan, mempersiapkan dan melaksanakan operasi bantuan kepada Pemda dalam penanggulangan bencana alam yang mungkin terjadi di daerah.

Latihan Penanggulangan bencana mengangkat tema “Satgas PRCPB Korem 062/Tn Melaksanakan operasi membantu penanggulangan bencana alam di Priangan Timur dalam rangka operasi penanggulangan bencana daerah Jawa Barat.

Tampak hadir pada acara tersebut diantaranya BPBD Provinsi Jabar, BPBD Kota Banjar, BPBD Pangandaran, Tagana , Satpol PP
Kota Banjar, Dandim 0613/Ciamis,
Dandim 0624/Kab. Bandung sebagai Wadanlat, Para Danramil Jajaran Korem 062/Tn sebagai penyelenggara dan Prajurit jajaran Korem 062/Tn sebagai pelaku.

(Sumbe : Penrem 062/Tn)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.