SERGAP.CO.ID
KAB. KUNINGAN, – Sungguh terlalu. Bayi tak berdosa diduga dibuang ke sungai hingga digerogoti biawak. Peristiwa mengenaskan ini jadi pemandangan di Sungai Ciporang Dusun Karangsari RT 005/002 Desa Pajawanlor Kecamatan Ciawigebang, Kabupaten Kuningan.
Bayi itu ditemukan pada pukul 08.45 Senin (26/10/2020) pagi oleh Wawan. Tragisnya lagi mayat bayi berjenis kelamin laki-laki itu tengah dimakan oleh biawak.
Wawan awalnya mengira itu adalah bangkai biasa bukan manusia. Namun setelah diperhatikan seksama ternyata mayat bayi. Saat itu mayat bayi terapung di sungai.
Ia pun bersama Adi Firmansyah dan warga lainnya mengangkat mayat bayi tersebut. Bayi sempat terbawa arus sekitar 100 meter dari lokasi pertama ditemukan.
Ketika diangkat kaki sebelah kiri sudah hilang. Bagian tubuh yang hilang itu dimakan biawak.
Kejadian ini spontan membuat warga sekitar geger dan tidak menyangka ada orang tega membuang bayi ke sungai.
Pada saat itu kondisi air deras karena semalaman hujan deras.
“Andai Wawan tidak jeli mungkin tidak akan ditemukan. Mayat bayi mengapung dan melintas di atas jembatan dan mungkin sudah kehendak Allah harus ditemukan,” sebut Kades Pajawanlor
Terpisah, Kapolsek Ciawigebang Kompol Yayat Hidayat membenarkan penemuan mayat bayi dan sekarang mayat dibawa ke RSUD 45 Kuningan oleh pihak Polsek.
Hasil pengecekan ternyata seorang bayi berjenis kelamin laki-laki dengan tali puser yang masih melekat di perutnya. Sedangan kaki sebelah kiri sudah tidak ada.
“Diperkirakan sudah 3 hari berada di air dengan kulit sebagian sudah terkelupas.” Ujarnya.
(Agus M)