SERGAP.CO.ID
JAMBI, – Bakal Calon Gubernur dan wakil Gubernur Jambi, Cek Endra-Ratu Manawaroh (CE-Ratu) melakukan road show ke Merangin, Kerinci dan Kota Sungai Penuh, Jumat-Minggu (11-13/9) kemarin. Selain melantik tim pemenangan, dalam lawatannya selama tiga hari itu, Konon…..!!! pasangan dengan jargon CERAH ini juga menyerap aspirasi masayarakat di tiga daerah tersebut.
Keduanya juga mendapat sambutan hangat dan luar biasa dari masyarakat di daerah basis Haris-Sani dan Fachrori-Syafril tersebut. Bahkan di Kota Sungai Penuh, CE-Ratu diangkat sebagai Mendah Kincai. Ini merupakan penghormatan warga Sungai Penuh dan Kerinci kepada pasangan ini.
Memang……Banyak masukan yang diterima CE-Ratu dari masyarakat tiga daerah itu. Mulai dari masalah pendidikan, infrastruktur hingga masalah kesehatan dan pariwisata Maka dari itu, masyarakat Merangin, Kerinci dan Sungai Penuh mengharapkan Cek Endra dan Ratu Munawaroh menjadi Gubernur Jambi kedepannya.
“Anak anak Kayu Aro tidak ada yang bisa kuliah negeri di Jambi. Semua yang kuliah masuk swasta dan itu berbiaya mahal. Harapan kami perguruan tinggi bisa hadir di Kayu Aro, sehingga anak anak Kayu Aro banyak tidak yang bisa melanjutkan kuliah di bangku perguruan tinggi yang mudah di akses,” kata Fakhrizal, tokoh masyarakat Kayu Aro kepada CE-Ratu belum lama ini.
Sementara itu, Cek Endra mengatakan kepada Sergap, selain potensi wisata, Kerinci juga memungkinkan untuk dikembangkan sebagai pusat pendidikan masa depan. “Tempat hiburan relatif tidak ada di sini. Tempat hura-hura tidak ada. Jadi, secara geografis, kerinci cocok dikembangkan sebagai pusat pendidikan. Anak-anak bisa fokus belajar. Insyallah…kita akan dorong pembangunan politeknik di sini. Ini harus jadi cita cita kita semua. Mari sama sama kita perjuangkan,” kata Cek Endra yang didampingi Ratu Munawaroh.
Setelah menyerap aspirasi dari masyarakat, Cek Endra mengajak semua tim yang baru saja dilantik bahu membahu. Memeras keringat, bekerja keras merebut hati publik. “Sentuhlah mereka dengan hati,” katanya. “Kedepankan pilkada damai. Jangan sakiti tim dan kandidat lain. Sambut pilkada dengan hati riang dan gembira,”ujarnya kepada Sergap.
(Rusdi Purnama)