Wakil Walikota Tasikmalaya Drs. H. Muhammad Yusuf Kukuhkan Pengurus Forum Pembaruan Kebangsaan Kota Tasikmalaya Periode 2020-2025

SERGAP.CO.ID

KOTA TASIKMALAYA, – Wakil Wali Kota Tasikmalaya Drs. H. Muhammad Yusuf menghadiri pengukuhan pengurus forum pembauran kebangsaan Kota Tasikmalaya periode 2020-2025 dengan tema ” Memupuk Kebangsaan Untuk Mewujudkan Akselerasi Pembangunan Kota Tasikmalaya yang bertempat di Hotel Harmoni Kota Tasikmalaya. Rabu, 02 September 2020.

Bacaan Lainnya

Turut hadir mendampingi Unsur Forkopimda, PLT Kesbangpol, Kabag Pemerintahan, Ketua Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) dan Tamu Undangan lainnya.

Wakil Wali Kota Tasikmalaya mengatakan dalam rangka menjaga dan memelihara keutuhan, persatuan dan kesatuan bangsa serta tetap tegaknya kedaulatan negara kesatuan Republik Indonesia dengan adanya keberadaan dan konsistensi FPK di Kota Tasikmalaya dapat menyatukan etnis, budaya dan suku.”Ujar H.M.Yusuf

H.Muhammad Yusuf menambahkan dengan telah dilantiknya pengurus FPK yang baru diharapkan dapat terus melakukan sosialisasi tentang keberadaan FPK Kota Tasikmalaya serta dapat berkomunikasi dengan baik dan terus berkontribusi untuk pembangunan serta kemajuan Kota Tasikmalaya, selain itu, dapat menjadi duta Covid-19 untuk masyarakat serta mensosialisasikan kepada masyarakat tentang Pola Hidup Bersih Dan Sehat seperti menjaga protokol kesehatan. menggunakan masker, jaga jarak dan selalu mencucitangan dengan sabun atau membawa handsanitizer.”Pungkas H.M Yusuf.

(Adin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.