Pemeriksaan Kesehatan Jiwa dan Evakuasi ODGJ Kota Tasikmalaya Tahun 2019 Dengan Tema “Tasikmalaya Bebas Pasung”

SERGAP.CO.ID,

KOTA TASIKMALAYA, – Pemeriksaan kesehatan jiwa dan pelepasan ODGJ turut hadir Sekda Kota Tasikmalaya, Unsur Forkopimda, Unsur Muspida, Kepala Puskesmas Se Kota Tasikmalaya dan Tamu Undangan di Gedung Serba Guna Bale Kota Tasikmalaya. Selasa,(19/11).

Drs. H Ivan Dicksan sekda Kota Tasikmalaya mengatakan sangat mengapresiasi dengan terselenggaranya kegiatan Pemeriksaan kesehatan yang dilaksanakan oleh Kementerian Kesehatan yang diwakilkan dari Tim Intervensi RS. dr. H. Marzoeki Mahadi Bogor dan Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya serta Dinas Sosial, saat ini Pemerintah daerah khususnya Kota Tasikmalaya telah memenuhi mutu pelayanan setiap jenis pelayanan dasar pada SPM bidang kesehatan, pelayanan kesehatan orang dengan ganguan jiwa berat (ODGJ), salah satu pelayanan dasar pada SPM kesehatan daerah kabupaten/kota sesuai yang tercantum dalam Permenkes no 4 tahun 2019, dengan tujuan pembangunan kesehatan yakni “menuju Indonesia sehat” adalah untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan yang optimal.

Caption : Drs. H Ivan Dicksan sekda Kota Tasikmalaya saat menghadiri Pemeriksaan kesehatan jiwa dan pelepasan ODGJ

Selain itu, Pemerintah Kota Tasikmalaya berharap dengan pelayanan penjemputan pasien secara profesional, manusiawi, dan menjamin keamanan dapat menjadi contoh untuk masyarakat tentang penanganan ODGJ yang tepat, pengetahuan yang di dapat ini akan mengikis stigma negatif dan menumbuhkan kesadaran bahwa ODGJ berhak untuk mendapatkan layanan kesehatan melaluai perawatan dan memberikan dukungan tepat dan propesional.

(Adin/**)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.