Bupati Ciamis Tabur Bunga Untuk Pahlawan

SERGAP.CO.ID,

CIAMIS, – Bertempat di Taman Makam Pahlawan Imbanagara Ciamis, Jum’at (4/10) Bupati Ciamis Dr. Herdiat Sunarya melaksanakan tabur bunga dalam rangka HUT TNI Ke-74 Tahun 2019.

Rangkaian ziarah diawali dengan penghormatan untuk arwah para Pahlawan yang telah gugur, dilanjutkan dengan hening cipta, peletakan karangan bunga oleh Dandim 0613 Ciamis Letkol. Arm. Tri Arto Subagio, M.Int. Rel., M.M.D.S dan diakhiri dengan tabur bunga yang dilakukan oleh Bupati Ciamis, Dandim 0613, Wakapolres Ciamis dan Unsur Forkopimda lainnya serta Ketua TP PKK Kabupaten Ciamis Ny. Hj. Kania Herdiat.

Caption : Bupati Ciamis Dr. Herdiat Sunarya melaksanakan tabur bunga dalam rangka HUT TNI Ke-74 Tahun 2019.

Kegiatan Tabur Bunga ini merupakan rangkaian peringatan HUT TNI Ke-74 Tahun 2019, untuk selanjutnya Upacara Parade HUT TNI Ke-74 Tahun 2019 tingkat Kabupaten Ciamis akan digelar esok hari Sabtu (5/10) betempat di Sport Center Langensari Kota Banjar.

 (M Soleh)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.